Subscribe:

Sabtu, 27 Agustus 2011

Queen of Galau

   Ini adalah cerpen mengenai seorang remaja yang memiliki tingkat kegalauan di atas rata rata dari bocah-bocah remaja jaman sekarang,kenapa? karena hidupnya penuh dengan kebimbangan dan status pesbuknya yang selalu mengenai percintaan(pengorbanan) dan menurut gue spesies seperti dia tidak dapat hidup pada jaman Charlie Chapline...
Sudah,cukup sampai disini jangan dibahas terlalu panjang karena akan mengenaskan baginya.

    Aktifitas sehari-hari dia hanya Update status di pesbuk,smsan,sekolah,ibadah,tidur makan dan berharap untuk mendapatkan pujaan hati yang dia kejar kejar itu yang menurut gua itu FREAK.

Suatuhari di hari yang sangat cerah dia ingin berangkat menuju sekolah.

Dia : "Wow hari yang sangat cerah yah,mungkin di sekolah nanti dapat pencerahan mengenai dia." (berharap)

Entah apa yang dia pikirkan tapi semua itu bisa ditebak,pasti mengenai pengorbanan cinta dia yang tak ada habisnya. *kayak cinta fitri aja (-_-")

    Di sekolah dia adalah orang yang selalu membawa peralatan yang tidak biasa orang bawa saat ke sekolah berbanding lurus dengan tingkat kegalauannya yang di atas rata rata itu.
    Aktifitas dia di sekolah adalah belajar,istirahat,sholat,dan melayani peminjaman barang barang yang dia bawa pada tempat pensilnya yang serba ada itu,mungkin tempat pensil itu adalah jelmaan dari kantong Doraemon yang mempunyai barang barang diatas rata rata.Contoh orang yang telah berlangganan meminjam kepada dia adalah gue,gue selalu minjem barang ke dia kalo gua enggak bawa barang yang gua bawa.

Di kelas:
Gue : "Woi... woi..." (memanggil ke dia)
Dia  : "Minjem apa?"
Sebelum gua bilang,dia udah tau apa yang ingin gua omongin.Itu bener bener FREAK setau gua dia enggak punya indra keenam.
Gue : "Minjem gunting kuku !"
Dia  : "Oke,nih..!" *lempar gunting kuku ke kepala gua
Gue : "Awwww..."
Dia  : "Upsss sorry..!" (^-^)v

Kring *bell istirahat berbunyi !

  Saat istirahat dia jajan ke kantin sekolah,terus berkumpul dengan teman temannya yang dinamain mereka dengan BG (Blue Girls),namun beda pengertian BG bagi gua buat mereka BG bagi gua (Bocah Galau).oke yang ini enggak usah dibahas.

Setelah pulang sekolah dan sesampainya di rumah.

Dia : "Aku pulang....! huh kok sepi banget sih" #Galau
Lalu dia memanggil manggil anggota keluarganya
Dia : "Mom.. Dik.. Kak.. dimana kalian?"
... enggak ada yang bales #Tambah Galau

Setelah kejadian itu dia langsung ke kamar terus ngambil iPad dan update status Pesbuknya.
Statusnya Dia : Hmmm... dirumah sendirian enggak ada siapa siapa nih! #Galau
lalu dalam beberapa detik dilihat dan di like oleh temannya.


Dia : TFL yah....!

Yang lainpun menjawab dengan kata kata yang berbeda huruf namun ARTINYA SAMA!
Koment:
 : eaaa.. sama sama eaa..
 : iyah sama sama cantik... :*
 : Iya.. sama sama yah
 : ya

Semuanya itu FREAK...

Dan tidak sedikit yang koment seperti ini
: Cieee galau lagi nieh...
Apa banget dah,dari koment itu semua bisa kita simpulkan status Pesbuknya itu kebanyakan galau..

Dan beberapa menit kemudian semua anggota keluarganya datang.Dalam sekejap dia langsung update lagi
Dia : Akhirnya udah pada pulang!
Dia hidup bahagia setelah anggota keluarganya kembali pulang ke rumah,namun ini hanya berlaku hari ini.Besok langsung Galau.....

                                                     .....TAMAT.....

4 komentar:

Femillia mengatakan...

gua protes soal arti BG nya san, tapi oke lah cerpen nya bagus ! two thumbs for you, hahaha

Sandi Rama Kusuma mengatakan...

ahhaha kan gua enggak bahas lebih lanjut.. hihi peace kaka ._.v

sapa mengatakan...

bagus, tapi gua gak segalau itu San..
udah .... makasih atas cerpen.a .. !!!!

Sandi Rama Kusuma mengatakan...

ini belum lu sepenuhnya sapa kwkwkw,aslinya lu baik tapi gua kasian sama lu kalau lu gini trus

Posting Komentar